Kumpulan Dasar Command Line Switch Alcatel
Berikut ini beberapa CLI (command line) dasar dari switch alcatel lucent.


Berikut adalah Command Line dasar dari Alcatel Lucent :
-> system name "Contoh Nama Switch"
CLI ini digunakan untuk memberi nama pada perangkat Switch
-> vlan 40 admin-state enable
CLI ini digunakan untuk menambahkan Vlan
-> vlan 40 name "Nama Vlan"
CLI ini digunakan untuk mengganti nama Vlan
-> ip interface "Nama Vlan" address 192.168.x.x mask 255.255.255.0 vlan 40 ifindex 1
CLI ini digunakan untuk menambahkan IP kedalam kedalam Vlan yang sudah ada
-> aaa authentication default "local"
CLI ini digunakan untuk mengkonfigurasi metode autentikasi default pada perangkat jaringan, di mana pengguna akan diotentikasi menggunakan basis data lokal
-> aaa authentication console "local"
CLI ini digunakan untuk mengkonfigurasi autentikasi pengguna pada konsol perangkat, menggunakan database lokal sebagai sumber kredensial (nama pengguna dan kata sandi)
-> aaa authentication telnet "local"
CLI ini digunakan untuk melakukan autentikasi pengguna yang akan mengakses layanan Telnet dengan menggunakan basis data lokal
-> aaa authentication ssh "local"
CLI ini digunakan untuk mengautentikasi pengguna SSH melalui akun yang ada di database lokal perangkat
-> ip static-route 0.0.0.0/0 gateway 192.168.x.x metric 1
CLI ini digunakan untuk menambahkan static route, static route bertujuan untuk menentukan jalur jaringan secara manual, yang memungkinkan Anda mengontrol lalu lintas dan memastikan paket data mencapai tujuan yang diinginkan dengan jalur yang telah ditentukan